Diduga Menghalangi Distribusi Logistik Pemilu, PPK Ibu Halmahera Barat Ancam Lapor Pemdes Gamlamo

Beritadetik.id – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dengan tegas akan melaporkan Pemerintah Desa Gamlamo Kecamatan Ibu kepada Bawaslu Halmahera Barat (Halbar)

Anggota PPK Kecamatan Ibu, Hasbi Salasa mengatakan rencana laporan ini terkait langkah oknum Pemdes setempat yang menghalangi proses penyelenggara dalam mendistribusikan Logistik Pemilu Tahun 2024.

Hasbi mengatakan, penempatan logistik tersebut pihak PPS sudah melakukan koordinasi dan melayangkan surat pinjam gedung di hadapan kepala desa, dan kepala desa Gamlamo sudah menyetujui.

Bacaan Lainnya

“Kesepakatan pinjam gedung itu belakangan ditolak saat PPK, Panwaslu Kecamatan dan Anggota Polsek mendistribusikan Logistik Pemilih Tahun 2024″katanya.

Ia mengatakan sikap Pemdes setempat membuat PPS dan KPPS di desa Gamlamo kesulitan untuk menampung logistik pemilu.

“Terkait masalah ini, saya minta untuk jajaran dan ketua Bawaslu Halmahera Barat bersama Gakumdu untuk memproses hal ini,”ujarnya.

Sembari mengatakan, PPK Ibu akan melaporkan istri Kaor yang ingin mengeroyok Ketua PPS ke pihak aparat penegak hukum.(ul/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *