Beritadetik.id – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Halmahera Barat, bakal membagikan bantuan sosial kepada warga kategori tidak mampu di wilayah setempat.
“Bantuan ini berupa Sapi 22 ekor, Mesin Rumput 25 buah, dan uang tunai Rp 300 juta,”kata Kepala Bidang Pemberdayaan dan Rehabilitasi Sosial, Zefanya Murari, Kamis (23/2/2023).
Ia menjelaskan anggaran dari bantuan yang disalurkan tersebut bersumber dari dana aspirasi DPRD Kabupaten Halmahera Barat.
Zefa berharap, dengan adanya bantuan ini dapat mencapai sasaran ke pihak yang membutuhkan khusus kepada warga miskin di Halmahera Barat.(nia/red).