Anggota Koramil dan Warga Morotai Gotong Royong Bangun Jembatan

Koramil Morotai bersama warga saat gotong royong bangun jembatan, Jumat, (7/1/2022).|| Doc : (ul/beritadetik.id).

Morotai, beritadetik.id – Koramil 1508-07/Wayabula Kodim 1508/Tobelo bersama masyarakat Desa Posi-Posi dan Desa Leo-Leo, Kecamatan Pulau Rao, Morotai, memperbaiki jembatan putus yang diterjang banjir di wilayah setempat, Jumat (7/01/ 2022).

“Para anggota TNI ini ambil langkah membenahi jembatan yang menghubungkan Desa Posi-Posi dan Desa Leo-Leo, Kecamatan Pulau Rao, karena rusak berat setelah disapu banjir pada beberapa pekan lalu,”kata Dandim 1508/Tobelo Letkol Inf I Putu Witharsana Eka Putra Melalui Danramil 1508-07/Wayabula Letda Inf Mustafa Patty.

Gotong royong ini dilakukan oleh Babinsa Koramil 1508-07/Wayabula dan anggota bersama warga. Kegiatan tersebut adalah salah satu usaha Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerjasama dengan warga yang ada di wilayah binaannya.

Bacaan Lainnya

“Karena membantu meringankan beban masyarakat adalah tanggung jawab seorang Babinsa dan bentuk usaha bersama agar terjalin usaha saling membantu serta bergotong royong serta untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan antara Babinsa dan Desa binaannya,”pungkas Letda Inf Mustafa.

Camat Pulau Rao, Laurina Marontong menyampaikan rasa terimakasih kepada Koramil 1508-07/Wayabula atas bantuan tenaga dan pikiran untuk mengatasi masalah jembatan tersebut.(ul/red).

TONTON JUGA VIDEO TNI DAN WARGA BANGUN JEMBATAN : 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *