Rehab Fasilitas di Kawasan Wisata Sulamadaha, Warga Apresiasi Pemkot Ternate

Kepala Dinas Pariwisata Kota Ternate, Rustam P. Mahli
Kepala Dinas Pariwisata Kota Ternate, Rustam P. Mahli

Beritadetik.id – Pemerintah Kota Ternate merehabilitasi sejumlah fasilitas pendukung di kawasan wisata pantai Sulamadaha.

Penataan kawasan tersebut bertujuan meningkatkan kualitas pelayanan dan menciptakan kenyamanan bagi para pengunjung.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Ternate, Rustam P. Mahli mengatakan beberapa fasilitas yang di perbaiki ini bisa memanjakan para pengunjung pantai Sulamadaha.

Bacaan Lainnya

“Rehabilitasi fasilitas penunjang di kawasan tempat wisata ini diharapkan bisa memberikan daya tarik dan memanjakan wisatawan,”katanya, Rabu.(01/05/2024).

Rustam bilang, beberapa bangunan fasilitas umum yang direhab itu meliputi kamar mandi, kakus (MCK), seta pemasangan lampu di sepanjang kawasan pada pantai Sulamadaha.

“Perbaikan fasilitas tempat wisata Sulamadaha ini dialokasi tahun 2023 dengan anggaran Rp 651 Juta,”jelasnya.

Dia menjelaskan, fasilitas kamar mandi, cuci, kakus (MCK) sudah dilakukan perbaikan. Sementara beberapa penerangan lampu juga sudah terpasang sampai pada bagian hol pantai.

Selain itu, untuk di tahun 2024 sendiri,  melalui Dana Alokasi Umum (DAU) sebesar Rp 125 Juta akan difokuskan pada rehabilitasi lapak kuliner, Hospitality, pengecatan dan perbaikan gapura pintu masuk.

Selain itu dalam rangka pengamanan laut untuk wisata Sulamadaha, diadakan pelatihan keselamatan/laka laut dengan peserta Pokdarwis pada bulan Mei tahun 2024.

Kegiatan rehab fasilitas di kawasan tersebut mendapat apresiasi dari warga. Samsia A Bata mengaku senang dengan kepedulian pemerintah Kota Ternate.

“Dulu fasilitas masih kurang diperhatikan, kini setelah ada pak Tauhid baru dilakukan perbaikan. Kami sangat mengapresiasi kinerja Pemkot saat ini,”katanya.

Selain itu, warga setempat mengaku puas dengan adanya satgas kebersihan yang selalu intens melalukan kebersihan di sepanjang pantai.

“Untuk masalah sampah, pak Wali Kota juga sangat peduli, dengan menyiapkan satgas dan tempat pembuangan sampah di pantai Sulamadaha,”tutup Samsia.(ian/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *