Kementerian PUPR Bangun Jembatan di Pulau Taliabu

Jembatan Penghubung Desa Galebo-Kilo, Kecamatan Taliabu Selatan. || Foto : (Ist/beritadetik.id).

Taliabu, beritadetik.id – Jembatan Penghubung Desa Galebo dan Desa Kilo, Kecamatan Taliabu Selatan, Kabupaten Pulau Taliabu terbilang unik.

Pasalnya, jembatan yang dibuat melalui Program Padat Karya Tunai dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) RI itu berukuran panjang 176 meter.

“Jembatan ini dibangun melalui Program Padat Karya Tunai tentang Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) tahun anggaran 2021,”kata Koordinator Tenaga Ahli PISEW Maluku Utara, M Taufik Tukuboyo.

Bacaan Lainnya

Taufik mengatakan, pembangunan jembatan tersebut dilaksanakan untuk menunjang aktifitas warga  di wilayah setempat.

“Taliabu selatan kita masuk, karena dilihat dari kondisi akses mobilisasi masyarakat terkait infrastruktur antara desa Kilo dan Galebo yang selama ini sagat kesulitan,”ucapnya.

Selain pembangunan Jembatan penghubung antardesa Kilo dan Galebo, tahun 2021 ini juga ada Progam padat karya Tunai di Kecamatan Taliabu Barat, Kecamatan Taliabu Barat Laut dan Kecamatan Taliabu Utara.

Di Pulau Taliabu sendiri ada empat Kecamatan yang sudah tersentuh program padat karya Tunai dari PISEW.

“Untuk pembangunan Air bersih, mencakup di Desa Pancuran Kecamatan Taliabu Barat, di Desa Ufung – Padang, Kecamatan Taliabu Utara, selain itu ada pembangunan jalan setapak di areal perkebunan di desa Beringin Jaya – Salati,”tutupnya.(mri/red).

Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla Berkunjung di Ternate : 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *