Jelang Idul Fitri, Pemda Morotai Jaga Stabilitas Harga Bahan Pokok Lewat Gerakan Pangan Murah

Gerakan pangan murah dipusatkan di lokasi Wisata Religi depan Masjid Agung Baitullrahman, Kota Daruba, Kecamatan Morotai Selatan, Selasa 27 Maret 2024.
Warga antusias hadir di acara gerakan pangan murah yang digelar Pemda Morotai di lokasi Wisata Religi depan Masjid Agung Baitullrahman, Kota Daruba, Kecamatan Morotai Selatan, Selasa 27 Maret 2024.(Foto : M. Bahrul Kurung/beritadetik.id).

Beritadetik.id – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pulau Morotai, menjaga stabilitas harga bahan pokok jelang lebaran Idul Fitri 1445 H, lewat gerakan pangan murah.

Gerakan pangan murah dipusatkan di lokasi Wisata Religi depan Masjid Agung Baitullrahman, Kota Daruba, Kecamatan Morotai Selatan, Selasa 27 Maret 2024.

Kegiatan ini diinisiasi Pemda Morotai melalui Dinas Perindagkop dan UMKM. Pelaksanaan gerakan pangan murah ini dalam rangka untuk stabilisasi harga menjelang hari besar keagamaan nasional atau lebaran Idul Fitri 1445 H.

Bacaan Lainnya

Pantauan beritadetik.id, pada Pukul 21.32 WIT. Pasar murah ini sendiri disambut antusias masyarakat Morotai. Sebab, bahan pokok yang dijual, harganya sangat jauh dari harga yang dibanderol oleh pedagang di pasaran.

“Tujuan dari kegiatan Operasi Pasar tersebut adalah dalam rangka pengendalian inflasi daerah dan juga untuk membantu masyarakat dalam bulan Ramadhan menjelang hari raya idul fitri 1445 H,”ungkap Nasrun Mahasari Kadis Perindagkop.

Kata Dia, sembako yang di jual pada kegiatan operasi pasar ini sendiri meliputi Gula, Minyak goreng, Terigu, Mentega dan Telur.

“Dari 5 kebutuhan pokok tersebut harganya sudah di subsidi oleh Pemda Pulau Morotai,”bebernya.

Ia juga mengimbau kepada toko dan distributor serta pedagang pengecer/kios diharapkan tidak menaikan harga bahan pokok secara sendiri, tetapi harus mengikuti mekanisme pasar.(ul/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *