Pasca Kenaikan BBM, Disperindagkop Taliabu Monitor Harga Bapok di Pasaran 

Haruna Masuku (Plt. Kepala Disperindagkop dan UKM Pulau Taliabu).

TALIABU, Beritadetik.id – Pasca pemerintah pusat umumkan kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi jenis Pertilite dan Solar, Disperindagkop dan UKM Taliabu terus memantau harga Bahan Pokok (Bapok) di pasaran di wilayah Kota Bobong.

“Harga Bahan Pokok belum terlihat semuanya mengalami kenaikan setelah kenaikan harga BBM pada beberapa waktu lalu,” kata Plt. Kepala Disperindagkop dan UKM Pulau Taliabu, Haruna Masuku, Rabu (21/09/22).

Haruna mengatakan, pihaknya terus melakukan pemantauan terhadap pergerakan harga kebutuhan bahan pokok di pasar tradisional di Bobong, untuk mencegah kenaikan sepihak oleh pedagang.

Bacaan Lainnya

“Kami akan terus pantau perkembangan kenaikan harga kebutuhan pokok di pasaran di wilayah Ibu Kota Taliabu saat ini,”katanya.

Dia bilang harga kebutuhan bahan pokok apa saja yang telah mengalami kenaikan, sejauh ini belum di-update secara keseluruhan karena masih dalam tahap pendataan.

“Kami sementara masih lakukan pendataan, jadi belum tahu kebutuhan pokok apa saja yang sudah mengalami kenaikan,”jelas Mantan Kasatpol-PP Taliabu itu.

Dirinya juga menghimbau kepada seluruh pelaku usaha agar tidak menaikan harga yang melebihi ketentuan pemerintah.

“Kami berharap semoga tidak ada kenaikan harga dagang yang melewati batas kewajaran,”tutup Haruna.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *