Menteri KKP RI Janji Bantu Kembangkan Budidaya Rumput Laut di Halmahera Barat 

Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono saat mengunjungi Budidaya Rumput Laut di Halmahera Barat, Senin (7/3/2022).|| Foto : (Istimewa).

Jailolo, Beritadetik.id – Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) RI, Sakti Wahyu Trenggono melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara.

Kunjungan ini berlangsung di lokasi budidaya rumput laut di Desa Galala, Kecamatan Jailolo, Halmahera, Senin (7/3/2022).

Di tengah kunjungan tersebut, Sakti mengatakan, akan membantu para petani rumput laut di wilayah setempat.

Bacaan Lainnya

“Tujuan kunjungan ini agar kami ingin tahu berapa kapasitas produksi rumput laut di Halbar saat ini,”kata Menteri KKP.

Lanjut Sakti, Rumput laut ini satu komoditi yang cukup bagus. Karena itu Halbar kedepannya bisa di kembangkan menjadi pusat budidaya rumput laut.

“Kita sudah cek, dan sekarang produksinya baru sekitar 20 hektar luasannya, kita akan tingkatkan 10 persen agar luas budidayanya mencapai 100 hektar,”ucapnya. (bix/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *