Laka Laut di Perairan Maluku Utara, Satu Orang Tewas, Empat Penumpang Hilang

Laka Laut.|| Foto : (Ilustrasi).

Sanana, beritadetik.id – Kecelakaan laut kembali terjadi di perairan Kepulauan Sula, Maluku Utara, Senin (21/2).

Informasi yang dihimpun media ini,  insiden kecelakaan laut tersebut membuat satu penumpang ditemukan tewas dan empat lainnya dinyatakan hilang.

Kecelakaan laut itu melibatkan sebuah longboat bernama Eko Prima.

Bacaan Lainnya

Longboat tersebut bertolak dari Desa Baruakol Kecamatan Mangoli Tengah sekitar pukul 09.00 WIT. Perahu naas itu menuju ke Desa Fatcei Kecamatan Sanana.

Namun sesampainya di depan Desa Mangoli dan hendak berbelok haluan menuju Desa Fukweu longboat diterpa angin kencang.

Longboat yang dimotori Idham Tan itu pun tenggelam bersama 17 penumpangnya.

“Ada satu penumpang bernama Fataha Tuada meninggal dunia. Sedangkan empat lainnya hilang dan masih dalam pencarian. Keempatnya adalah Udin Sapsuha, Ismail Umasugi, Alia, dan Anna,”ucap sejumlah warga kepada beritadetik.id.

Kepala Seksi Operasi dan Siaga Basarnas Ternate, Bram Madya, menyatakan Tim Rescue Unit Siaga SAR Sanana telah diterjunkan ke TKO untuk melakukan pencarian.(nox/red).

🔴 VIDEO LAKA LAUT DI KEPULAUAN SULA : 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *