Kantor JNE Express Ternate Terbakar, Semua Barang Pengiriman Ikut Ludes

Kantor JNE Ternate Terbakar, Senin, (27/12/2021.

Video Detik-detik Kebakaran : 

Ternate, beritadetik.id – Kantor Cabang Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) Express Ternate, Maluku Utara, ludes terbakar pada Senin, (27/12/2021).

Informasi yang dihimpun beritadetik.id, peristiwa kebakaran ini terjadi sekira pukul 05.45 WIT. Dugaan kebakaran karena arus korsleting listrik.

Bacaan Lainnya

Amatan media ini sendiri dalam kejadian itu, tampak terlihat sebagian besar barang pengiriman warga melalui Jasa JNE tak bisa diselamatkan.

Kepala Cabang JNE Express Ternate, Thomas Meru ditemui wartawan di TKP menjelaskan, dalam peristiwa ini, semua barang pengiriman dalam gudang penyimpanan terbakar.

“Sebagian besar barang pengiriman terbakar. Kami akan melakukan ganti rugi khususnya barang-barang pengiriman yang terbakar itu,”kata Thomas, Senin (27/12).

Ia mejelaskan, bahwa penyebab kebakaran ini sendiri pihaknya belum mengetahui pasti sumber api berasal.

“Kami akan koordinasikan dengan pihak Polres untuk melakukan penyelidikan terkait kebakaran tersebut,”ucapnya.

Terpisah, Lurah Stadion, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Siti Nur Melni Teng mengatakan, kebakaran yang terjadi dilaporkan pada pukul 06.00 WIT.

“Saya terima laporan kebakaran terjadi pada pukul 06.00 WIT, tapi tidak menutup kemungkinan kejadiannya sekitar jam 5 Subuh,”tutur Lurah.

Kepala Bidang Operasional Penanggulangan Bencana BPBD Kota Ternate, Ramli mengatakan, dalam upaya pemadaman api pihaknya mengarahkan 4 unit mobil Damkar di TKP sekira pukul 06.00 WIT.

“Ada empat unit mobil pemadam kebakaran kami kerahkan di lokasi, dan pemadaman kami lakukan hingga pukul 08.00 WIT pagi ini,”tandasnya.(red).

Video Kantor JNE Express Ternate Terbakar : 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *