Bersama Petani, Bupati Sula dan Pimpinan OPD Gelar Panen Raya

Bupati Kabupaten Kepulauan Sula Fifian Adeningsi Mus bersama para Pimpinan OPD melakukan panen raya di kebun kelompok tani mawar indah di Desa Kabau Pantai, Kecamatan Sulabesi Barat, Jumat, (12/01/2024).
Bupati Kabupaten Kepulauan Sula Fifian Adeningsi Mus bersama para Pimpinan OPD melakukan panen raya di kebun kelompok tani mawar indah di Desa Kabau Pantai, Kecamatan Sulabesi Barat, Jumat, (12/01/2024).

Beritadetik.id – Bupati Kabupaten Kepulauan Sula Fifian Adeningsi Mus bersama para Pimpinan OPD melakukan panen raya di kebun kelompok tani mawar indah di Desa Kabau Pantai, Kecamatan Sulabesi Barat, Jumat, (12/01/2024).

Kepala Dinas Pertanian Kepulauan Sula, Hawa Marasabesi, mengatakan keberadaan kelompok tani Mawar Indah harus menjadi contoh bagi kelompok tani lainnya dalam bertani.

“Semoga dengan adanya kelompok tani mawar indah ini menjadi contoh bagi petani yang lain untuk terus mengembangkan hasil produksi pertaniannya,”ujarnya.

Bacaan Lainnya

Dia mengatakan masalah kekurangan pompa air dan alat berupa Exsafator penggilingan untuk bibit yang sering dikeluhkan warga, akan dikomunikasikan dengan Anggota DPR-RI, Alien Mus.

Ketua kelompok Tani Mawar Indah, Rufita Apal, berharap agar ke depan Pemda Kepulauan Sula dalam hal ini kadis pertanian bisa memberikan bantuan alat pertanian berupa Pompa air dan exsafator yang saat ini dibutuhkan.

“Kelompok tani ini adalah pekarangan pangan lestari (P2L) bantuan langsung dari pusat melalui Angota DPR RI Alien Mus, tahun anggaran 2023,”jelasnya.(nox/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *