GMIH Se-Malut Gelar Ibadah Kema Raya di Halmahera Utara, Ini Pesan Religinya

Suasana Kegiatan, Senin, 24 Oktober 2022. (Fic/Beritadetik.id).

Beritadetik.id – Gereja Masehi Injil Halmahera (GMIH) se-Maluku Utara melaksanakan ibadah Kema Raya yang bertempat di Desa Goruang, Kecamatan Kao, Halmahera Utara, Maluku Utara.

Kegiatan yang bertajuk “Pemuda Gereja Masehi Injil Halmahera Berdaya Berdasarkan Tindakan Nyata” ini dihelat pada Senin, 24 Oktober 2022 kemarin.

Ketua GMIH, Pdt. Dr. Demianus Ice dalam sambutanya mengatakan, perjalanan hidup bergereja merupakan sejarah panjang yang selalu saja di hentak dengan berbagai tantangan dalam semangat bergereja.

Bacaan Lainnya

“Semangat bergereja pada tentunya dilandasi dengan spirit resmiterial simodal, yang kita istilahkan interuk-interuk yang artinya memperhatikan hambatan/kendala dalam suatu perjalanan, “ungkapnya.

Apalagi sambungnya, perjalanan bahtera Gereja Masehi injili di Halmahera ini selalu melakukan perjalanan mengarungi samudera hidup yang terus alami interuk untuk memperlambat perjalanan, entah seperti angin ribut yang menandahkan sebuah bencana atau bentakan.

“Tapi Allhamdulilah, di tahun 2022 ini GMIH mampu menggelar ibadah Kema Raya dengan semangat religi meskipun di tahun-tahun lalu tida sempat dilakukan lantaran banyak kendala, seperti kendala Covid-19 dll, “tutup Demianus.

Hadir dalam kegiatan diantaranya Pdt. Dr. Demianus Ice, M.Th (Ketua GMIH), Pdt. Joice Sahepaty, M.Th (Wakil Ketua VI), Danpos Kao Letnan 2 ARH Dadan, M. Faisal S.I.P Kapolsek Kao, anggota DPRD Halmahera Utara fraksi Partai Nasdem Selvi Tjuluku, L Aralaha Camat Kao timur dan Yudihart Noya, S. Si.MH, Pdt. Yakob M. Soselisa Sth dan I Uni S,Si, Teol.

Dalam pantauan beritadetik.id, Ibadah pembukaan ini dipimpin oleh Ibu Pdt. Tresna Makagiansar, S,SI. Teoll sekaligus membacakan firman yang terambil dari kitab Filipi 1: 22A.

“Tetapi aku harus hidup di dunia ini, itu berarti bagiku bekerja memberi buah. Jadi mana yang harus ku pilih, aku tidak tahu,”sebut dia dalam firmannya. (fic/red).

Peliput: Fransisco Mandalika

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *