Nilai Ekspor Malut Meningkat, Impor Justru Turun

Aktifitas Ekspor barang melalui Pelabuhan Ahmad Yani Kota Ternate. || Foto : (Istimewa).

Ternate || Beritadetik.id — Nilai ekspor Provinsi Maluku Utara pada Mei 2021 sebesar US$ 263,08 juta, mengalami peningkatan 10,15 persen dibanding April 2021 yang senilai US$ 238,84 juta.

Berdasarkan data yang di rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Maluku Utara, tercatat Ekspor Maluku Utara pada Mei 2021 berupa golongan barang Besi dan Baja (HS 72) ke Tiongkok dan India, serta Bijih, Kerak, dan Abu Logam (HS 26) ke Tiongkok.

“Secara kumulatif, ekspor Maluku Utara Januari–Mei 2021 sebesar US$ 1.125,10 juta, mengalami peningkatan 409,77 persen dibandingkan periode Januari- Mei 2020 yang sebesar US$ 220,71 juta,”kata Kepala BPS Maluku Utara, Aidil Adha melalui rilisnya yang diterima Beritadetik.id.

Bacaan Lainnya

Secara kumulatif, volume ekspor Maluku Utara Januari–Mei 2021 sebesar 830,11 ribu ton, mengalami peningkatan sebesar 94,14 persen dibanding JanuariMei 2020 yang sebesar 427,57 ribu ton.

Selain itu, terkait Nilai impor Provinsi Maluku Utara pada Mei 2021 sebesar US$ 93,88 juta, mengalami penurunan 22,74 persen dibanding April 2021 yang senilai US$ 121,52 juta.

Volume impor Maluku Utara pada Mei 2021 sebesar 168,96 ribu ton atau mengalami penurunan sebesar 43,32 persen dibanding April 2021 yang sebesar 298,07 ribu ton.

Pada bulan Mei 2021, Provinsi Maluku Utara mengimpor 35 golongan barang dengan nilai impor terbesar pada golongan Mesin-mesin/ Pesawat Mekanik (HS 84) senilai US$ 35,90 juta.

“Barang impor Maluku Utara pada bulan Mei 2021 berasal dari Tiongkok, Hongkong, Saudi Arabia, Rusia, dan Singapura,”jelasnya.

Dia menambahkan, Nilai impor Maluku Utara pada Januari-Mei 2021 adalah sebesar US$ 359,38 juta atau menurun sebesar 39,21 persen dibandingkan dengan impor Januari-Mei 2020 yang senilai US$ 591,21 juta.

“Untuk Volume impor Maluku Utara Januari-Mei 2021 sebesar 643,27 ribu ton atau mengalami peningkatan sebesar 58,57 persen dibanding dengan periode yang sama pada tahun 2020,”tutup Aidil.*

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *