FORKAMRI Dukung Benny Laos Maju 01 Malut, Albert Hama : Beliau Sudah Teruji

Benny Laos (Kanan). Albert Hama (Kiri).
Benny Laos (Kanan). Albert Hama (Kiri).

Beritadetik.id – Forum Cendekiawan Melanesia Republik Indonesia memberikan dukungan penuh kepada Benny Laos untuk maju Gubernur Maluku Utara pada Pemilu 2024.

Dukungan ini disampaikan karena mantan Bupati Pulau Morotai itu dinilai sudah teruji dan terbukti membangun Pulau Morotai.

“Kami mendukung agar bapak Benny Laos maju menjadi Gubernur Maluku Utara,”kata Albert Hama Ketum FORKAMRI, melalui keterangan tertulisnya kepada beritadetik.id, Rabu (3/5/2023).

Bacaan Lainnya

Alasan mengapa mendukung Benny Laos maju menjadi Gubernur Maluku Utara, menurutnya berbagai program yang dicanangkan terealisasi dengan baik selama memimpin Kabupaten Pulau Morotai.

“Beliau datang dengan segudang prestasi dan kemampuan sebagai seorang pemimpin yang bijaksana, seperti program Kesehatan gratis, pendidikan gratis, kesejahteraan masyarakat, pembangunan rumah-rumah ibadah dan lainnya,” paparnya.

Apalagi, Sambung Albert, seperti program di bidang Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Pulau Morotai yang dinilai sukses dicanangkan.

“Itu merupakan program pak Benny Laos yang terbilang sukses, pastinya program lainnya yang dicanangkan semua berjalan dengan baik,”ujarnya.

Dari rekam jejak dan prestasi Benny itu, lanjut Albert, menjadi alasan dirinya bersama beberapa tokoh masyarakat lainnya mendukung dan meminta agar Benny Laos maju menjadi gubernur Maluku Utara.

“Beliau adalah orang yang ramah dan menjadi panutan, beliau juga termasuk pejabat yang bersih dan tidak pernah menyalahgunakan wewenangnya selama menjadi bupati,”pungkasnya.(pn/nia).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *