Ini Alasan Dishub Ternate Bakal Tertibkan PKL di Kawasan Jalan Revolusi

Keberadaan Pedagang Kaki Lima (PKL) di sepanjang jalan Revolusi, Ternate Tengah.(Foto : Alfian/beritadetik.id).
Keberadaan Pedagang Kaki Lima (PKL) di sepanjang jalan Revolusi, Ternate Tengah.(Foto : Alfian/beritadetik.id).

Beritadetik.id – Dinas Perhubungan Kota Ternate bakal melakukan penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di kawasan Jalan Revolusi, Kecamatan Ternate Tengah.

Alasan penertiban ini dilakukan karena dianggap menggangu pejalan kaki serta arus lalulintas masyarakat.

“Keberadaan PKL yang memakai bahu jalan tepatnya di kawasan jalan Revolusi sudah sangat mengganggu,”kata Plt Kadishub Kota Ternate, Anwar Hasjim, (13/10/2022).

Bacaan Lainnya

Dia mengatakan saat ini pihaknya tengah melakukan inventarisasi agar sehari dua melakukan penertiban.

“Sehari dua Dishub Ternate akan turunkan petugas untuk tertibkan para pedagang PKL di kawasan tersebut,”ujarnya.

Bukan hanya PKL, sejumlah mobil penjual pulsa pun masuk dalam agenda penertiban ini.

“Mobil jual pulsa itu juga akan kita tertibkan karena mengalihfungsikan badan jalan untuk berjualan,”tandasnya.(ian/red).

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *