Soal Pelaku Pembunuhan di Hutan Halteng dan Haltim, Polda Maluku Utara Kembali Tebar Janji

Aktifis FPUK Malut saat Hearing dengan Kabid Humas Polda Maluku Utara, Senin (27/9/2021

TERNATE – Meski sempat dihadang oleh sejumlah oknum aparat di depan Bank Indonesia (BI), Aksi Front Perjuangan untuk Kemanusiaan (FPUK) berhasil lolos dan menemui jajaran petinggi Polda Maluku Utara, Senin (27/9/2021).

Aksi dengan tuntutan kepada Polda Malut agar mengungkap pelaku pembunuhan di kali Gowenle Patani Timur Halteng dan juga di kali Waci Halmahera Timur, Kabid Humas Polda Maluku Utara Kombes Pol. Adip Rojikan.

“Soal kasus pembunuhan di hutan Patani Timur dan kali Waci akan ditindaklanjuti, dan kami akan mendatangi Polres Halteng dan Polres Haltim untuk mempertanyakan perkembangan penyelidikannya,”janji Adip saat menemui masa aksi di halaman Mapolda Maluku Utara.

Bacaan Lainnya

Koordinator FPUK Maluku Utara,  Awan Malaka mengatakan, tragedi kali Gowonle dan kali Waci sudah memakan waktu yang cukup lama untuk menanti kepastian siapa para tersangkanya.

“Tragedi naas ini merenggut 3 nyawa, maka dengan itu Polda Malut secepatnya mengusut dan ungkap pelaku pembunuhan di kali Gowonle dan kali Waci, Halmaher Tenga dan Halmahera Timur,”tegas Aktifis Samurai Maluku Utara itu.

Awan berjanji, jika dalam waktu dekat tidak ada progres penaganan dalam penyelidikan kasus ini, pihaknya akan kembali turun ke jalan dengan menggerakkan seluruh kekuatan rakyat yang terdampak di Halteng dan Haltim.(bix/red).

Video : Oknum Anggota saat hadang Massa Aksi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *