Lantik 8 Pimpinan OPD, Wali Kota Singkirkan Muslim Gani Dari Disdik Ternate

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat eselon II ini berlangsung  di aula kantor Walikota Ternate, Rabu (07/2/2024).
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat eselon II ini berlangsung  di aula kantor Walikota Ternate, Rabu (07/2/2024).

Beritadetik.id – Wali Kota Ternate, M Tauhid Soleman melantik sejumlah pejabat pimpinan tinggi (PPT) di lingkungan Pemerintah Kota Ternate.

Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat eselon II ini berlangsung  di aula kantor Walikota Ternate, Rabu (07/2/2024).

Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Komisi Aparatur Sipil Negara Nomor B-8/JP.00.00/01/2024 tertanggal 3 Januari tentang rekomendasi hasil seleksi JPT dan Surat Keputusan Wali Kota Nomor 821.2/KEP/800/2024 tanggal 6 Februari tentang pengangkatan pejabat pimpinan tinggi pratama.

Bacaan Lainnya

Mereka yang dilantik yaitu Kepala Disperindag Muhlis S Djumadil dimutasikan ke Dinas Pendidikan menggantikan Muslim Gani. Sementara, Muslim digeser ke Dinas Kebudayaan menggantikan posisi Sarif Sabatun. Dan Sarif digeser ke Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi dan Pembangunan.

Sedangkan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Tonny S Pontoh dilantik menjadi Kepala Disperkim menggantikan Muhammad Syafei. Dan Syafei dilantik menjadi Kepala DLH. Selain itu, Muhammad Hartono dilantik menjadi Kepala Dinas Ketahanan Pangan, dan Rajman Makka dilantik sebagai Kepala Dinas KB.

Wali Kota Ternate dalam sambutanya mengatakan pelantikan ini dilakukan berdasarkan Hasil dari Seleksi Terbuka dan Uji Kompetensi yang dilakukan pada beberapa waktu yang lalu.

“Jabatan eselon II merupakan suatu
amanah dan penghormatan yang harus
dijalani dengan penuh komitmen dalam
melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya,”katanya.

Tauhid berharap, pejabat eselon II yang baru saja dilantik bisa bekerja maksimal, meskipun dalam perjalanan sering terdapat permasalahan seperti keterbatasan anggaran dan lainnya.(ian/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *