Ruas Jalan Sumbong-Pencado Taliabu Segera Mulus, Cuttingan Jalan Lise Tuntas

Pekerjaan pengaspalan ruas jalan Sumbong-Pencado, Pulau Taliabu.(Doc : Beritadetik.id).
Pekerjaan pengaspalan ruas jalan Sumbong-Pencado, Pulau Taliabu.(Doc : Beritadetik.id).

Beritadetik.id – Komitmen Bupati dan Wakil Bupati Aliong Mus dan Ramli (AMR) untuk menyelesaikan kendala infrastruktur jalan lingkar Taliabu, akhirnya berlahan mulai tuntas.

Pasalnya, Pemkab Taliabu melalui Dinas PUPR saat ini kembali melakukan pengaspalan ruas jalan Sumbong – Pencado.

Proyek dengan nilai Kontrak Rp 16,6 Miliar lewat APBD Kabupaten Pulau Taliabu tersebut ditangani oleh PT. Rayyan Khairan Pratama.

Bacaan Lainnya

Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga, PUPR Taliabu, Darman mengatakan ruas jalan Sumbong-Pencado yang dikerjakan dengan panjang 8,8 Km.

“Sekarang dalam proses pengaspalan,”ucap Darman saat dikonfirmasi beritadetik.id, Selasa (19/9/2023).

Darman lanjut mengatakan proyek Jalan Sumbong-Pencado baru 70 persen dibayar.

Cuttingan Jalan List Tuntas 

Di tempat lain, proyek Cuttingan jalan Lise yang sempat diisukan bermasalah, Darman menyebut proyek tersebut sudah tuntas.

“Pekerjaan Cuttingan jalan Lise dengan nilai kontrak Rp 1.636.765.000, tahun anggaran 2022 itu sudah selesai pekerjaan dan tak ada masalah,”jelasnya.

Ia menambahkan pelaksana proyek tersebut dikerjakan oleh CV. Diacel Sejati.
Dan untuk soal progres kerja sudah selesai dan baru bayar 90 persen.(red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *