Diundang Sebagai Jubir TKN Prabowo-Gibran, Alien Mus Hadiri Dialog Cawapres

Alen Mus, Juru Bicara (Jubir) Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.(Istimewa).
Alen Mus, Juru Bicara (Jubir) Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.(Istimewa).

Beritadetik.id – Ketua DPD I Golkar Maluku Utara, Alie Mus diundang presenter Berita Satu Tv terkait debat Cawapres tahap 2.

Alien Mus, melalui staf ahli, Amanah Upara, kepada Beritadetik.id, menyampaikan, kehadiran Alien Mus itu dalam posisi selaku Jubir TKN Prabowo-Gibran.

“Jadi ibu Alien diundang oleh presenter Berita Satu (BTV) dalam rangka dialog bersama dengan Angga Putra Fidrian Jubir Timnas Amin dan Poempida Hidayatullah Dewan Pakar TPN Ganjar-Mahfud,”katanya.

Bacaan Lainnya

Dia menyebutkan, Calon Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka sangat siap dalam debat terkait isu pembangunan, SDA, energi, agraria, masyarakat adat dan desa dibahas juga food estate, kelestarian alam dan lingkungan hidup.

Selain itu lanjut, Alien, Food estate merupakan salah satu kebijakan pemerintah Indonesia yang dirancang dengan konsep pengembangan pangan secara terintegrasi. Kebijakan ini menjadi bagian dari Program Strategis Nasional 2020-2024 yang digagas oleh Presiden Jokowi.

Alien bilang, Indonesia sangat membutuhkan food estate untuk mengurangi impor pangan dari negara lain. “Tujuan pembatasan import pangan ini demi kesejahteraan petani, sekaligus menghindari ketergantungan pangan dengan negara lain,”jelas Alien.

Selanjutnya terkait dengan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), Alien Mus yang juga anggota DPR-RI Komisi IV Fraksi Golkar menegaskan bahwa pembangunan IKN akan dilanjutkan oleh pasangan Prabowo-Gibran.

Pada akhir dialog tersebut, Alien Mus menegaskan bahwa Insya Allah pasang nomor urut 2 Prabowo-Gibran akan memenangkan Pilpres 2024 satu putaran.(nox/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *