BPBD Catat 198 Rumah di Halmahera Utara Rusak dan Dua Warga Luka-luka Akibat Gempa Bumi

Rumah Warga Kao Barat, Halmahera Utara, rusak akibat diguncang gempa bumi Magnitudo 5,5 Skala Richter, Senin (10/1/2022).|| Foto : (istimewa).

Ternate, beritadetik.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maluku Utara mencatat 198 rumah milik warga serta sejumlah fasilitas umum di wilayah Kao Barat dan Tobelo Barat, Halmahera Utara, rusak akibat diguncang gempa bumi berkekuatan 5,5 Skala Richter, Senin, (10/2022) pagi.

“Selain ratusan rumah warga yang rusak, dalam catatan BPBD Maluku Utara juga ada terdapat dua warga mengalami luka-luka akibat tertimpa reruntuhan bangunan rumah pada saat gempa terjadi,”kata Kepala BPBD Maluku Utara, Feby Alting.

lanjut Feby, korban luka-luka itu diantaranya Oktobina Sasingan alami luka pada bagian tangan dan kaki, sementara korban atas nama Miksen Cacaoro mengalami pata tulang pada bagain tangan dan luka pada bagian kepala.

Bacaan Lainnya

“Kedua korban ini sedang mendapat perawatan medis di Rumah Sakit Hohidiai, di Kecamatan Tobelo Barat,”jelasnya.

Selain itu dari catatan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Utara, gempa 5.5 SR itu juga merusak sebanyak 198 rumah warga diantaranya 4 unit rusak berat, 60 rusak sedang, dan 134 rusak ringan.

Kerusakan juga terjadi pada 9 unit fasilitas umum yaitu 1 unit kantor desa dan 8 unit rumah ibadah (gereja), yang tersebar di 2 Kecamatan yakni Kecamatan Kao Barat dan Kecamatan Tobelo Barat.

Sekedar diketahui, gempa bumi Magnitudo 5,5 skala richter yang terjadi Senin (10/1/2022), berpusat di barat daya Halmahera Utara, Maluku Utara.

Gempa yang ikut mengguncang sejumlah daerah di Maluku Utara, seperti Ternate dan sekitarnya itu sempat membuat panik warga.(awn/red).

TONTON VIDEO GEMPA BUMI HANCURKAN RATUSAN RUMAH DI HALMAHERA UTARA : 

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *