Kadinkes Taliabu Ajak Media Kampanyekan Vaksinasi Aman dan Halal

Sekretaris Ikatan Wartawan Online (IWO) Pulau Taliabu, Hamsan Banapon saat mengikuti Vaksinasi Covid-19.|| Foto : (Istimewa).

Bobong|B-detik.id — Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Pulau Taliabu Kuraisia Marsaoly mengajak awak media agar mengambil peran untuk mengkampanyekan vaksinasi halal dan aman kepada masyarakat.

Langkah awal membangun sinergi antara media dan Dinas Kesehatan itu ditandai dengan dilakukannya vaksinasi terhadap dua anggota Ikatan Wartawan Online (IWO) Pulau Taliabu sebagai promotor kesehatan dalam kegiatan vaksinasi Covid-19 di Pulau Taliabu.

Selain itu juga, Dinas Kesehatan Pulau Taliabu menggelar Sosialisasi dan Advokasi vaksinasi Covid-19 di 3 kecamatan Yakni kecamatan Tabona, Kecamatan Taliabu Selatan dan Kecamatan Taliabu Timur Selatan.

Bacaan Lainnya

“Terima kasih teman-teman wartawan sudah menjadi promotor dalam kegiatan vaksinasi Covid-19 sekaligus menjadi testimoni bagi masyarakat agar tidak perlu takut terhadap vaksinasi Covid-19. Vaksin itu Aman dan Halal.”tutup Kuraisia.(pn).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *