Video Warga Palang Kantor Gubernur Maluku Utara, Ini Penyebabnya

Foto KH. Abd Gani Kasuba (AGK) dipakai untuk palang Kantor Gubernur Maluku Utara, Senin (28/3/2022).|| Doc : (Istimewa).

Sofifi, beritadetik.id – Puluhan warga Kelurahan Guraping, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara menggelar aksi pemboikotan aktivitas di kantor Gubernur di wilayah setempat, Senin 28 Maret 2022.

Aksi pemboikotan tersebut buntut dari pekerjaan jalan di Kelurahan Guraping sepanjang 800 meter yang tidak tuntas dikerjakan oleh Dinas Perkim Malut melalui PT. Intim Kara.

Demonstrasi yang dikoordinatori Rahmat Libahongi tersebut dimulai pukul 10.00 WIT dengan mengambil titik di Pelabuhan VIP milik Pemprov Malut dan Kantor Gubernur.

Bacaan Lainnya

Massa yang tiba di kantor Gubernur, mereka langsung melakukan orasi, membakar ban bekas dan masuk ke dalam mengeluarkan pegawai, kemudian memalang pintu utama menggunakan kayu.

Selain penyelesaian pembangunan jalan, aksi juga meminta kepada Gubernur Abdul Gani Kasuba mengevaluasi Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Ahmad Purbaya karena dia sebagai dalang terhambatnya pembangunan jalan di Guraping.

Penegasan aksi, jika aksi tersebut tidak ditanggapi serius oleh Pemprov Maluku Utara, maka akan dilakukan aksi yang lebih besar dan siap memblokade Pelabuhan VIP dan aktivitas pemerintahan Provinsi dengan waktu yang tidak ditentukan.

Lurah Guraping Rusdi Jamaluddin menjelaskan, jalan tersebut awalnya dibangun untuk mendukung pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran (STQ) tahun lalu.

Dalam aksi tersebut massa gagal bertemu dengan Gubernur bersama para petinggi lainnya yang diketahui melakukan dinas luar di Kota Ternate.(al/red).

🔴 Video Massa Aksi Terobos di Dal Kantor Gubernur Maluku Utara : 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *