KM Three Angel Angkut 18 Ton Solar Ilegal ke Morotai

Kapal pengangkut 18 BBM jenis solar yang diduga ilegal masuk di Pulau Morotai, Maluku Utara.(Foto : Ist).
Kapal pengangkut 18 BBM jenis solar yang diduga ilegal masuk di Pulau Morotai, Maluku Utara.(Foto : Ist).

Beritadetik.id – Kapal KM. Three Angel 01 dari Tobelo Halmahera Utara mengangkut Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar ilegal sebanyak 18 ton tujuan Kabupaten Pulau Morotai.

Hal ini diketahui saat Kapal tersebut tiba di dermaga Desa Waringin Kecamatan Morotai Selatan Barat, Kabupaten Pulau Morotai pada Selasa, (12/03/2024) pagi. Sekira Pukul 7.00 WIT.

Amatan media ini sendiri, proses pembongkaran BBM ilegal tersebut sempat dihentikan oleh salah satu anggota Babinsa karena tak ada surat-surat atau izin.

Bacaan Lainnya

Karena harus dilakukan pemeriksaan dan ternyata dari hasil pemeriksaan tersebut diketahui KM. THREE ANGEL 01 tak mengantongi izin berlabuh dari pemerintah daerah.

Saat yang sama, berpapasan datangnya dua orang petugas dari Dinas Perhubungan yang mengecek ke lokasi dan memberikan penjelasan mengenai persoalan tersebut.

Dimana mereka mengatakan, bahwa Kapal pengangkut BBM dari halut ke Morotai ini tidak di sertai dengan izin yang lengkap dan tidak di ketahui oleh pihak perhubungan.

Komite Pimpinan Pusat Samurai Maluku Utara KPP Subhan buton, yang berada di dermaga dan mengetahui masalah tersebut.

“Hingga kini kapal pengangkut BBM subsidi jenis solar ini masih diamankan pihak Babinsa setempat,”ungkapnya.

Dia bahkan menduga dari sisi izin berlayar yang tidak dikantongi Kapal KM. THREE ANGEL 01 akan ada penyaluran BBM subsidi secara ilegal.

Selain itu, kata Subhan pada Pukul 20.11 malam mereka sempat merekam di saat proses pengambilan sampel untuk memastikan BBM tersebut.(ul).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *