Pemkab Sula Senter Sekolah Penerima DAK 2021, Ada Apa ?

Rifai Haitami

SANANA – Pemerintah daerah (Pemda) Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan melaksanakan monitoring di beberapa sekolah yang tercatat menerima Bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2021.

“Untuk tahun ini ada beberapa sekolah yang mendapat kucuran DAK untuk rehabilitasi sekolah dan juga membangun gedung baru. Karena itu pelaksanaan monitoring ini penting dilakukan oleh Pemerintah daerah,”kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Rifai Haitami, Selasa (7/9).

Ia menjelaskan, untuk SD Impres Kawata mendapat bantuan satu unit rumah guru dan rehab dua ruangan kelas. Sedangkan SD Negeri Kawata dapat dua unit ruang kelas. Selain itu ada beberapa gedung SMP di Desa Kawata juga mendapat program yang sama.

Bacaan Lainnya

Hal yang sama juga di Kecamatan Mangoli Utara Timur, ada rehabilitasi berat tempat Laboratorium Mipa pada sejumlah sekolah di wilayah itu.

“Total anggaran yang dikucurkan untuk sejumlah sekolah di Kabupaten Kepulauan Sula ini totalnya sebesar Rp 25 miliar yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun 2021,”jelasnya.

Sembari menambahkan, tahapan pekerjaan dari realisasi anggaran sekarang mulai dilakukan, setelah pencairan anggaran tahap pertama pada beberapa waktu lalu.(imt/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *