Gelar Aksi Sorot Dinas Pertanian, Kadis di Morotai ini balik “Semprot” Mahasiswa

Aksi EK-LMND Pulau Morotai, Jumat (24/9/2021).

MOROTAI — Eksekutif Kota Liga Mahasiswa Nasional untuk Demokrasi (EK-LMND) Pulau Morotai, Maluku Utara, mengelar aksi unjuk rasa dalam menyambut hari tani nasional, Jumat, (24/9/21).

Aksi tersebut yang berlangsung di depan kantor dinas pertanian dan ketahanan pangan, Pulau Morotai itu menyuarakan sejumlah kepentingan para petani di wilayah setempat.

Koordinator Aksi, Han Wairo, dalam orasinya Dinas Pertanian Pulau Morotai agar serius melaksanakan pelatihan dan pengawasan terhadap petani.

Bacaan Lainnya

Selain itu pendemo meminta Pemerintah menyediakan fasilitas alat produksi, pupuk dan obat-obatan terhadap petani.

“Ada beberapa masalah yang menjadi sumber data kami, di antaranya adalah soal keluhan masyarakat, seperti penyediaan saluran air,”ujar Wairo yang juga Sekertaris EK-LMND Cabang Morotai itu.

“Masalah lainnya soal jalan tani di Desa Sangowo yang tidak layak di akses untuk proses produksi panen padi. Kondisi ini para Petani merasa kesulitan,”ungkapnya.

Menanggapi tuntutan pendemo, Kadis Pertanian Pulau Morotai, Anwar Husen meminta bukti masalah ril yang dihadapi warga.

Anwar melanjutkan, untuk program bupati soal jalan tani 300 kilometer sudah dibuat kurang lebih 200 kilometer dan tinggal dilanjutkan saja.

“Kami akan lanjutkan program itu sehingga benar-benar mencapai 300 km, dan itu tugas Dinas Teknis yaitu PUPR,”ucap kadis dihadapan massa aksi.

Anwar menambahkan, terkait bimbingan dan pengawasan pada petani, Pemda punya tim yang di setiap desa dan melakukan pemantauan sekaligus bimbingan kepada petani.

“Tidak itu saja, Pemda juga sudah mengatasi kekurangan pupuk dengan cara mendistribusikan secara langsung kepada petani di  Morotai,”akunya.(ul/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *