Jenazah Korban Pembunuhan di Hutan Halmahera Diautopsi, Tim Forensik Bakal ke Halteng

Jenazah Risno Muhlis, saat diautopsi oleh Tim Forensik Rumah Sakit Polri, bertempat di Pemakaman Umum (TPU) Kelurahan Ubo- Ubo, Kecamatan Ternate Selatan, Senin (19/4/2021).

TERNATE || Beritadetik.idJenazah Risno Muhlis, satu dari tiga korban pembunuhan di kali Gowonle Kecamatan Patani Timur pada Sabtu 20 Maret 2021 lalu, akhirnya diautopsi oleh Tim Forensik Rumah Sakit Polri, pada Senin, (19/4/2021).

Langkah autopsi terhadap jenazah korban pembunuhan ini dilakukan Tim Forensik Rumah Sakit Polri bersama Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokes) Polda Maluku Utara (Malut) dan Sat Reskrim Polres Halmahera Tengah (Halteng).

Bacaan Lainnya

Proses autopsi yang dilakukan melalui proses pengangkatan jenazah Alm. Risno Muhlis yang telah dimakamkan di Pemakaman Umum (TPU) Kelurahan Ubo- Ubo, Kecamatan Ternate Selatan pada Maret lalu. Autopsi dilakukan pada pukul 14.00 WIT.

“Proses autopsi ini dilakukan atas izin atau persetujuan keluarga korban Alm. Risno Muhlis. Teknisnya, tentu sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) dari Tim Forensik Pusdokes Mabes Polri,”kata Kabid Humas Polda Malut Kombes Pol Adip Rojikan kepada Wartawan.

Selain jenazah Risno yang sudah dilakukan autopsi, pihaknya akan merampungkan autopsi dua jenazah korba lainya, yakni Hi.Masani (55) Warga Desa Masure Patani Timur, dan Yusuf Kader (40) Warga Desa Batu Dua Patani Utara.

“Untuk dua korban ini satu dimakamkan di Desa Batu Dua Patani Utara dan satu korban di Desa Masure Patani Timur. Terkait dengan itu, tim akan turun untuk melakukan autopsi yang sama seperti yang dilakukan terhadap jenazah Risno di Ternate,”ungkap Adip.

BERITA TERKAIT : BREAKING NEWS : Tiga Warga Halteng Ditemukan Tewas di Hutan, Empat Berhasil Selamat Termasuk Anggota TNI

Hadir dalam kegiatan autopsi itu, staf Dokkes Polda Malut Iptu Makbul Hi Kamal serta Kasat Reskrim Polres Halmahera Tengah AKP A.H. Rangkuti, dan disaksikan langsung oleh Penyidik Polres Halteng.

Sekedar diketahui, autopsi merupakan tindakan investigasi medis terhadap jenazah untuk mengetahui secara jelas penyebab kematian para korban Pembunuhan tersebut.(*/awn/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *