Tim Voli Putra Baabullah Sapu Dua Juara Sekaligus di Ajang KKBV Walikota Cup

Kejuaraan Bola Voli (KKBV) pada piala Walikota Cup II Tahun 2021.

TERNATE || Beritadetik.id — Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Indonesia (PP-PBVSI) Kota Ternate sukses menyelenggarakan Kejuaraan Bola Voli (KKBV) pada piala Walikota Cup II Tahun 2021.

Kegiatan yang berlangsung selama sepekan di lapangan Ngaralamo Kota Ternate itu berakhir dengan sempurna, pada Minggu (4/4/2021) kemarin.

Bacaan Lainnya

Ketua Persatuan Bola Voli seluruh indonesia (Pbvsi) Kota Ternate Muhammad Arif, mengatakan, kegiatan kejuaraan ini di mulai sejak tanggal 27 Maret 2021 lalu.

“Kegiatan ini diselenggarakan PBVSI Kota Ternate dan KONI dalam rangka menjadikan Ternate sebagai kota Atletik. Karena itu diharapkan para club/kesebelasan dapat meningkatkan terus kualitas dan prestasi khususnya pada bidang atlet olahraga bola voli di daeeah ini,”ujarnya.

Dalam kegiatan ini, keluar sebagai pemenang Juara I putra di raih oleh kesebelasan dari Tim Baabullah A, Juara II dari Tim Sparta Akehuda, juara III direbut club Baabulah B.

Selain itu untuk juara I khusus Tim Putri di raih oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Ternate, juara II club voli STIKIP Kieraha Ternate, dan juara III Torana.

Dijelaskan, selama proses kegiatan ini berjalan, panitia selaku penyelenggara Walikota Cup II Tahun 2021 di Kota Ternate pihaknya tidak ada kendala sedikpun. “Alhamdulillah selama tahapan kegiatan para suporter club tetap suportif serta mematuhi protokol kesehatan (prokes),”jelasnya.

Diwawancarai terpisah, salah satu pelatih Tim Kesebelasan Baabullah A, Brian berharap kedapan timnya yang dibina untuk terus meningkatkan kualitas atlennya. “Yang pastinya hasil dari Juara I club Babbullah A, ini akan menjadi motivasi yang lebih baik kedepannya,”tandasnya.(kia/red).

Reporter : Sarkia Muhlis
Editor : Redaksi

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *