TNI/Polri Gelar Patroli Amankan Perayaan Paskah di Ternate

Gabungan TNI/Polri saat melakukan patroli cipta kondisi dalam mengamankan perayaan Paskah di Kota Ternate.

TERNATE || Beritadetik.id — Jajaran TNI dan Polri melaksanakan apel gelar cipta kondisi untuk mengamankan jalannya perayaan paskah di Kota Ternate, Minggu (4/4/2021).

Kegiatan itu diawali dengan apel gabungan bertempat di Makodim 1501/Ternate sekaligus dilanjutkan dengan patroli keliling pada malam tadi sekira pukul 20.00 WIT di sejumlah kawasan di Kota Ternate yang dinilai rawan.

“Kegiatan ini merupakan bentuk antisipasi sekaligus juga untuk menciptakan rasa aman bagi umat kristiani saat ini sedang melakukan perayaan Paskah,”kata Dandim 1501/Ternate Kolonel Inf R Moch Iskandarmanto.

Bacaan Lainnya

Ditegaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat, khususnya umat kristiani yang sedang melaksanakan ibadah paskah di berbagai gereja, serta menjaga stabilitas kamtibmas di Kota Ternate saat ini.

Dandim mengingatkan kepada jajarannya, selama kegiatan berlangsung agar aktif dalam pemantauan saat pelaksanaan kegiatan hari Paskah di gereja wilayah setempat.

“Tentu kali ini kita harus waspadai di tengah Pandemi ini ada ancaman teror dari sekelompok radikal, seperti yang terjadi kemarin di Makassar dan Mabes Polri,”tutup Dandim.(cr1/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *