Upacara HUT RI di Pulau Morotai Berjalan Lancar

Beritadetik.id – Upacara Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia (HUT-RI) ke-78 Tahun 2023, di Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara berjalan aman dan lancar.

Upacara peringatan HUT RI berlangsung di Stadion Merah Putih, Desa Darame, Kecamatan Morotai Selatan, Kamis (17/8/2023).

Bertindak sebagai komandan upacara Kaset Lanud Leo Wattimena Morotai, Lettu Adm Ahmad Rasyid, dan Pj. Bupati Umar Ali sebagai irup.

Bacaan Lainnya

HUT RI tahun ini yang mengusung tema “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju” diikuti oleh Danlanud Leo Watimena Morotai, Kolonel Pnb Tubagus Hasan Abdurrahman, Dandim 1514/Morotai, Letkol Arh Masykur Akmal, Danlanal Morotai Letkol Laut (P) Mukawat Kamarudin, Kapolres Morotai AKBP Agung Cahyono, dan Kajari Kepulauan Morotai, Sobeng Suradal.

Turut hadir, Plt Sekda Morotai Suriani Antarani, para Asisten, Staf Ahli dan Staf Khusus Bupati Morotai, para pimpinan OPD, Kepala Desa se-Kecamatan Morotai Selatan, Ibu-ibu Persatuan Dharma Pertiwi Angkatan Laut Morotai, Ibu-ibu PIA Ardhya Garini Lanud Morotai dan Ibu-ibu Bhayangkari Polres Morotai.

Sementara pasukan bersenjata terdiri dari satu SST Polres Morotai, satu SST Pom Gabungan TNI dan Satu SST BA/TA Gabungan TNI. Pasukan tidak bersenjata terdiri dari satu SST Gabungan Perwira TNI/Polri, satu SST Kejaksaan, satu SST Satpol PP, satu SST Basarnas, satu SST Syahbandar, satu SST PNS/ASN Pemkab Morotai, satu SST Pramuka, satu SST SMA, satu SST SMP dan satu SST SD.

Amatan beritadetik.id, upacara HUT-78 RI mulai dari persiapan pasukan hingga pengibaran bendera merah putih oleh pasukan pengibaran bendera pusaka (Paskibraka) serta peringatan detik-detik proklamasi berlangsung penuh khidmat, aman dan lancar.

Setelah seluruh rangkaian upacara selesai, diakhiri dengan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba karnaval budaya dalam menyambut HUT ke-78 Kemerdekaan RI dan foto bersama.(ul/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *