Puting Beliung Sapu Puluhan Rumah Warga Halmahera Utara, Tiga Orang Luka-Luka

Rumah warga desa Gamlaga, Kao Utara, Kabupaten Halmahera Utara yang rusak akibat puting beliung, Kamis 5 Mei 2022.(foto : fic/beritadetik.id).

Halut, beritadetik.id – Angin puting beliung melanda Desa Gamlaha, Kecamatan Kao Utara Kabupaten Halmahera Utara pada Kamis 5 Mei 2022 sekira pukul 15:00 WIT.

Data yang dihimpun beritadetik.id, tercatat kurang lebih 24 rumah alami kerusakan.

24 rumah yang alami kerusakan itu terdiri dari 15 rusak berat, 5 rusak sedang dan 4 rumah lainnya alami kerusakan ringan.

Bacaan Lainnya

Rumah yang rusak tersebut adalah dihuni oleh sebanyak 30 Kepala Keluarga (KK) dengan jumlah jiwa 188 orang.

Selain rumah warga yang rusak dalam bencana tersebut, setidaknya ada terdapat tiga orang dilaporkan  alami luka-luka, masing-masing Surianti Kokmoko, Yunerlina Rajakore dan Cristian Dotoreke.

Para korban ini disebabkan karena terkena reruntuhan bangunan pada saat bencana puting beliung itu terjadi.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Maluku Utara, Feby Alting mengatakan, puting beliung tersebut pihaknya sedang melakukan pendataan untuk selanjutnya ditindak lanjuti.

“Tidak korban jiwa dalam bencana ini, namun ada sejumlah rumah rusak,”akunya.

Terpisah, Sekretaris Daerah (Sekda) Halmahera Utara, Erasmus J. Papilayah mengatakan, para warga yang rumahnya terdampak diungsikan atau diinapkan sementara di rumah warga lainnya di desa setempat.

Sekertaris BPBD Halmahera Utara, Hentje Hetaria mengatakan, bencana puting beliung di Kao Utara tersebut, tercatat sebelumnya pada 27 April lalu juga terjadi di Desa Jere, Galela Utara.

“Untuk bencana yang terjadi 27 April kemarin itu ada dua rumah dilaporkan rusak diterpa angin puting beliung,”pungkasnya.(fic/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *