Buka Kegiatan SKPP di Halmahera Tengah, Ini Pesan Ketua Bawaslu RI

Pembukaan kegiatan SKPP oleh Bawaslu RI di Kabupaten Halmahera Tengah, Jumat (10/9/2021). || Foto : (Hasbi/beritadetik.id).

HALTENG – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI menggelar kegiatan Sekolah Kader Pengawas Partisipatif (SKPP) di wilayah Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, Jumat (10/9/2021).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Bupati Halmahera Tengah, dibuka secara resmi oleh Ketua Bawaslu RI, Abhan.

Hadir dalam kegiatan itu, Bupati dan Wakil Bupati Edi Langkara dan Abd. Rahim Odeyani (Elang-Rahim), Ketua Bawaslu Maluku Utara Muksin Amrin, serta jajaran Komisioner Bawaslu Halteng dan Bawaslu Halmahera Timur (Haltim).

Bacaan Lainnya

Ketua Ketua Bawaslu RI, Abhan dalam sambutanya mengatakan, pelaksanaan kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman terkait metode komunikasi dan peran pemuda dalam mengawasi Pemilu di setiap daerah.

“SKPP ini adalah Program Bawaslu RI. Program ini sudah disosialisasikan sejak 2018 sampai 2020 kemarin. Sekarang masuk tahun 2021 kita lanjutkan dengan sistim secara online karena mengingat pandemi Covid-19,”katanya.

Senada dengan Abhan, Ketua Bawaslu Maluku Utara Muksin Amrin mengatakan, dalam pelaksanaan kegiatan ini, peserta yang hadir adalah mereka yang terpilih melalui proses registrasi peserta.

“Kegiatan ini menjadi satu lompatan kita untuk mendorong pemuda dalam mengambil peran dan berpartisipasi dalam pengawasan di setiap pelaksanaan pemilu mendatang,”tandasnya.(bix/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *