Hasil Karya Brigpol Yardi di Tempat Wisata Pantai Kerikil Taliabu Dirusak OTK

Kawasan Wisata Kampung Tangguh di Desa Habunuha, Kec. Tabona, Pulau Taliabu.|| Foto : (Mohri/beritadetik.id).

BERITADETIK.ID – Hasil karya Bhabinkamtibmas Brigpol Yardi Buamona di tempat wisata pantai kerikil, Desa Habunuha Kecamatan Tabona, Pulau Taliabu, dirusak oleh Orang Tak Dikenal (OTK).

Informasi yang dihimpun menyebutkan, pengerusakan fasilitas tempat wisata itu
diduga di lakukan oknum warga tak bertanggung jawab pada Rabu 25 Agustus 2021 sekira pukul 12:00 WIG
T.

“Pengerusakan papan nama pantai ini diduga terjadi di malam hari. Pelakunya sendiri sejauh ini belum diketahui oleh pihak Pemerintah Desa (Pemdes) dan juga oleh warga masyarakat Habunuha,”kata Kepala Desa Habunuha, Jardin saat menghubungi beritadetik.id, Senin (30/8/2021).

Bacaan Lainnya

Kades menjelaskan aksi pengerusakan fasilitas pantai yang menjadi hasil kerja keras Brigpol Yardi Buamona tersebut membuat pemerintah desa ikut dirugikan.

“Hasil karya pembuatan papan nama pantai kerikil yang dirusak OTK tersebut, ini merupakan program Polri tentang ‘kampung tangguh’ yang telah dicanangkan oleh Bhabinkamtibmas di kampung ini,”katanya.

Dikatakan, aksi pengerusakan yang terjadi pihaknya selaku pemerintah desa mengambil tindakan dengan cara membuat laporan polisi ke Polsek Taliabu Barat, Pulau Taliabu untuk di proses.

“Saya sudah laporkan hal ini ke Polsek Taliabu Barat. Saya harapkan polisi segera mengungkap dan menangkap pelaku dari kasus pengerusakan ini,”ujar Jardin.

Dia juga menambahkan Tindakan pengerusakan fasilitas umum Oleh OTK di Kecamatan Tabona bukan hal yang baru namun sudah seringkali terjadi.

“Sebelumnya bukan saja tempat wisata yang dirusak, melainkan Kantor Camat dan Kantor Desa di wilayah setempat ikut menjadi sasaran pengerusakan OTK tersebut,”tandas Kades.(mri/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *