Anggota Dit Polairud Marnit Tobelo Intens Ajak Masyarakat Taat Prokes

Anggota Polairud (Marnit Tobelo) saat membagikan Masker gratis sekaligus mengajak warga disiplin Prokes, pada Senin, 2 Agustus 2021.|| Foto : (Istimewa).

Tobelo || B-detik.id — Anggota Sat Polaires Halmahera Utara dan Anggota Dit Polairud polda Maluku Utara (Marnit Tobelo) melakukan door to door kepada warga agar tetap disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) di tengah lonjakan Covid-19 di wilayah setempat.

Kegiatan dalam bentuk imbauan disiplin Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menghindari Kerumunan serta Membatasi Mobilitas (5-M), digelar pada Senin, 2 Agustus 2021.

Kasat Polair Polres Halut Iptu M. Thoha Alhadar lewat keterangan resminya kepada beritadetik.id mengatakan, giat imbauan disiplin Prokes yang berlangsung di sejumlah titik, yaitu di Pelabuhan Perikanan TPI dan juga di Pelabuhan Speedboad Tobelo, Halmahera Utara, tujuannya untuk memberikan edukasi kepada warga agar selalu memakai masker di tengah pandemi Covid-19 saat ini.

Bacaan Lainnya

“Selain melakukan Imbauan, kami juga membagikan Masker gratis kepada warga yang terlihat tak memakai masker di tempat umum di kawasan pelabuhan Tobelo,”kata M. Thoha yang juga Koordinator kegiatan tersebut.

Ia menambahkan, kegiatan edukasi disiplin Protokol Kesehatan itu, pihaknya akan laksankan secara rutin sebagai bentuk nyata pelaksanaan program pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 yang belum berakhir di berbagai daerah termasuk di Halmahera Utara dan Maluku Utara saat ini.(red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *