Sambangi Warga Todoli, Ini Sepak Terjang Pjs Bupati Taliabu

Pjs. Bupati Taliabu saat turun dari Speedboat dan dijemput menggunakan perahu oleh warga Todoli.

BERITADETIK, TALIABU – Demi mendengar secara langsung keluhan warga yang menuntut ganti rugi lahan dan tanaman mereka yang tak kunjung diselesaikan, Pjs Bupati Taliabu Drs. Maddaremmeng mendatangi warga Todoli, Kecamatan Lede, Selasa (10/11/2020).

Melalui kunjungan kerja (Kuker) yang dilaksanakan itu, Maddaremmeng dihadapan warga mempertegas atas nama Pemerintah Daerah akan berupaya untuk ganti rugi lahan dan tanaman warga yang telah digusur untuk kepentingan pembangunan jalan di wilayah setempat.

Bacaan Lainnya

“Saya tidak mau menjanjikan ya, tapi saya akan usahakan sebisa mungkin agar Pemda ganti rugi sebelum masa jabatan saya berakhir,”ucap Maddaremmeng saat melakukan tatap muka langsung bersama warga setempat.

Dia bilang, kehadiran dirinya di Desa Todoli ini hanya untuk menyelesaikan persoalan bukan untuk mencari siapa benar dan siapa yang salah dalam persoalan ganti rugi lahan dan tanaman warga tersebut.

“Intinya saya datang di hadapan bapak ibu ini untuk dengar langsung apa masalah sesungguhnya. Kita tahu dulu pokok permasalahanya baru kita carikan solusinya tentu butuh masukan-masukan langsung dari masyarakat,”jelasnya.

Dikatakan, masalah ganti rugi lahan dan tanaman masyarakat ini memang diakui karena langkah Pemda lambat dalam melakukan penyelesaian. “Mewakili Pemerintah daerah saya minta maaf atas keterlambatan penyelesaian masalah ini, harusnya permasalahan seperti ini tidak sampai berlarut dan harus cepat,”ucap Maddaremmeng. 

Kesempatan itu, Maddaremmeng ikut melakukan negosiasi dengan warga masyarakat setempat terutama kepada pemilik lahan untuk membuka pemalangan jalan yang sudah dilakukan hampir satu bulan terakhir.

“Sebagai Pj. Bupati saya juga merasa sedih, dan turut prihatin atas persoalan ini, jadi untuk pembukaan palang jalan itu saya kembalikan kepada warga saja, kalau warga merasa percaya dengan saya silahkan di buka,tapi kalau tidak mau di tutup juga tidak apa-apa. Intinya saya kembalikan kepada kalian warga,”tuturnya.

Untuk di ketahui, persoalan ganti rugi lahan dan tanaman warga desa Todoli ini sudah mulai dari tahun 2017 dan tidak diselesaikan hingga 2020 saat ini. Karena bosan terus dijanjikan pihak Pemkab Taliabu, warga pemilik lahan mengambil langkah memalang jalan lintas Taliabu Utara.

Dalam kunjungan kerja itu, Maddaremmeng ikut mengajak warga masyarakat setempat agar selalu taat protokol kesehatan serta menjaga hubungan antara sesama waga masyarakat untuk tercipta Pilkada yang aman dan lancar.(cq).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *