Jalan Berlubang Ancam Keselamatan Pengendara, Pemda Morotai Diminta Buka Mata

Salah satu akses ruas jalan di Kecamatan Morotai Timur yang rusak.(Foto Ul/beritadetik.id).
Salah satu akses ruas jalan di Kecamatan Morotai Timur yang rusak.(Foto Ul/beritadetik.id).

Beritadetik.id – Kondisi jalan rusak di sejumlah desa di wilayah Kecamatan Morotai Timur, Kabupaten Pulau Morotai makin memprihatinkan.

Ruas jalan berlubang dan digenangi air ini terdapat di Desa Wewemo, Gosoma, Sangowo, Desa Usbar serta Desa Tiley.

Salah satu warga setempat menyebutkan akses jalan yang rusak berat tersebut sering mengancam keselamatan pengendara yang melewati jalur tersebut.

Bacaan Lainnya

“Jalan rusak di beberapa desa itu sejauh ini belum mendapat perhatian dari Pemerintah Daerah,”kata Julkifli Samania, warga Morotai Timur, Senin 30 Januari 2023.

Dia meminta Pemkab Morotai melalui dinas PUPR agar segera memperbaiki ruas jalan yang ada sebelum memakan korban jiwa.

Tidak itu saja, dirinya juga meminta pengaspalan jalan yang terputus di Sangowo Timur harus segera dilanjutkan.

“Katanya Pemkab sudah alokasikan  dana Rp 70 miliar lebih lewat Dana Alokasi Khusus (DAK) di tahun ini untuk bangun jalan dan jembatan, karena itu kita berharap Kecamatan Morotai Timur juga menjadi prioritas,”ujarnya.(ul/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *