Pemdes Dolik Halsel Temui Mahasiswa, Ini yang Dibicarakan

Pemerintah Desa Dolik, Halmahera Selatan saat bersilaturahmi dengan HPMD, Jumat (29/10/2021).

Halsel, beritadetik.id — Kepala Desa Dolik, Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Iswadi Ishak bersilaturahmi dengan Himpunan Pelajar Mahasiswa Dolik (HPMD), Jumat (29/10/2021).

Pertemuan yang berlangsung di Sekretariat HPMD di wilayah setempat selain bertujuan membangun silaturahmi, juga di dalamnya ikut membicarakan sinergitas antara mahasiswa dan pemerintah desa dalam mendorong pembangunan di tingkat desa.

“Mahasiswa itu mitra strategis dalam kemajuan suatu pembangunan di desa dan daerah. Karena itu atas nama pemerintah desa sangat membutuhkan masukan dan saran dari Mahasiswa,”ujar Kades Dolik, Iswadi Ishak kepada beritadetik.id.

Bacaan Lainnya

Iswadi bilang, sebagai kepada desa dan juga pengurus Apdesi di Kabupaten Halmahera Selatan, pihaknya sangat mengharapkan kepada mahasiswa agar dalam menjalankan fungsi kontrolnya disertakan dengan solusi dalam menjawab setiap permasalahan pembangunan di desa.

“Prinsipnya kami selaku pemerintah desa, selau membuka diri menerima saran dan kritikan demi kepentingan kita bersama. Sejalan itu, kami juga sangat membutuhkan gagasan dan masukan Mahasiswa,”harap Iswadi yang juga Sekretaris Apdesi Halmahera Selatan itu.

Ketua Umum Wahyudi M konoras mengatakan, permasalahan sampah di desa khususnya di desa Dolik nyaris ada perhatian serius dari pemerintah desa. Karena itu pihaknya menyarankan agar lebih diperhatikan lagi oleh pemerintah desa setempat.

“Pencegahan sampah ini sangat penting. Sebagai pengurus HPMD akan bekerja sama dengan pemerintah desa untuk menyiapkan tempat sampah di setiap dusun. Selain itu kami akan turun melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya kebersihan lingkungan yang ada di desa Dolik,”tutupnya.(ben/red).

Video Aksi Memperingati Sumpah Pemuda di Ternate : 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *