PAW Ketua DPRD Halut Dipercepat

Ketua DPRD Halut, Yulius Dagilaha.

HALUT || Beritadetik.id — Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Halmahera Utara (Halut) kubu Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengaku saat ini sedang mempercepat proses Pergantian Antar Waktu (PAW) terhadap Ketua DPRD Halut Yulius Dagilaha.

“Kisruh yang terjadi di Partai Demokrat sudah berakhir pasca Pemerintah melalui Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) secara terbuka menolak berkas gugatan kelompok KLB Deli Serdang Sumatera Utara pada beberapa waktu yang lalu,”tegas Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum DPC Partai Demokrat, Kabupaten Halmahera Utara, Lazarus Simon Ishak, Selasa (6/4/2021).

Lazarus menjelaskan, kader yang akan menggantikan Ketua DPRD Halut adalah Ketua OKK Partai Demokrat Halmahera Utara Janlis Kitong. “Yulius Dagilaha mestinya bersyukur, karena dengan kendaraan Demokrat iya duduk enak menjadi Ketua DPRD Halut dua Periode. Tapi kalau sudah dipecat karena diketahui ikut terlibat dalam forum KLB Demokrat di Deli Serdang untuk memilih Moeldoko, mau bagimana lagi,”tutur Lazarus dengan nada prihatin.

Bacaan Lainnya

Lebih tegas lagi, Lazarus bilang, Ketua DPRD Halut Yulius Dagilaha bukan lagi anggota atau pun pengurus Demokrat, karena itu PAW dipercepat. “Yang membangkan dan memilih menyeberang semuanya bukan lagi pengurus, termasuk keanggotaan dicabut,”tutup Lazarus yang juga Ketua Bidang Penanggulangan Bencana (BPB) DPP Partai Demokrat itu.(bur/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *