10 Tahun Kibarkan Panji Restorasi, Odeyani : NasDem Hadir Untuk Rakyat

Partai NasDem Halmahera Tengah saat memperingati hari jadi partai ke-10 Tahun 2021 di Pantai Niwe Kumel Weda, Sabtu (6/11/2021).

Halteng, Beritadetik.id — Setelah sukses menarik empati dan dukungan rakyat pada beberapa kali hajatan pemilihan langsung di tingkat eksekutif dan legislatif, Partai Nasional Demokrat (NasDem) kini sedang merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-10, tahun 2021.

“Sebagai organisasi Partai Politik, Partai NasDem pada 11 November 2021 akan memasuki usia yang ke-10 Tahun. Perjalanan panjang perjuangan NasDem ini terbilang sukses saat dua kali mengikuti Pemilihan Umum di tahun 2014 dan 2019,”kata Ketua DPD NasDem Halmahera Tengah, Abd. Rahim Odeyani kepada beritadetik.id.

Dikatakan, dalam dua kali momentum politik tersebut Partai NasDem mengalami peningkatan persentase suara maupun raihan kursi secara signifikan.

Bacaan Lainnya

“Capaian prestasi dan kepercayaan pemilih ini, Partai NasDem harus tetap hadir untuk rakyat, sebagai wujud mengaktualisasikan cita-cita restorasi dan perubahan di Indonesia dan khususnya di Kabupaten Halmahera Tengah,”tutur Abd. Rahim yang juga Wakil Bupati Halteng itu.

Mantan Politisi PDI-Perjuangan itu lanjut bilang, Partai NasDem pada tahun 2014 silam, mampu meraih 8.402.812 atau 6,72 persen suara nasional dengan raihan 36 Kursi DPR RI serta DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota mencapai 1.350 kursi.

Sementara pada tahun 2019 Partai NasDem meraih 12.661.792 (9,05%) suara nasional dengan raihan 59 kursi DPR RI dan Kursi DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota mencapai 1.875 kursi.

“Khusus untuk Kabupaten Halmahera Tengah, Partai NasDem juga mengalami peningkatan jumlah kursi dari 1 kursi atau 5 persen di Tahun 2014 menjadi 3 kursi atau meningkat 15 persen pada Pileg Tahun 2019 dari total alokasi 20 kursi DPRD Kabupaten Halmahera Tengah,”ucap Rahim.

Lebih lanjut, Odeyani menuturkan bahwa dari capaian ini tentunya menjadi sebuah prestasi tersendiri bagi Partai NasDem yang telah satu dekade membawa gerakan perubahan. Peningkatan jumlah suara dan jumlah kursi baik secara nasional maupun di daerah menunjukkan bahwa Partai NasDem telah mendapat kepercayaan di hati rakyat.

“Amanah ini tentunya harus dijawab dengan Gerakan Perubahan yang lebih kongkrit di tengah-tengah masyarakat melalui kegiatan-kegiatan yang bersentuhan langsung dengan kebutuhan masyarakat serta dapat menyelesaikan masalah-masalah pembangunan,”ujarnya.

Menjelang HUT Partai NasDem ke 10, Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem telah menginstruksikan kepada seluruh DPW dan DPD seluruh Indonesia untuk melakukan kegiatan bhakti sosial di bidang lingkungan hidup sebagai rangkaian kegiatan dari HUT Nasdem pada 11 November 2021 yang juga akan ditandai dengan pemotongan tumpen secara virtual melalui Platform Zoom di seluruh Indonesia.

Melalui hal ini, Rahim menyebutkan, Dewan Pimpinan Daerah Partai NasDem Kabupaten Halmahera Tengah bekerja sama dengan Komunitas Ngaku Rasai Kota Weda melaksanakan kegiatan pada hari ini (6/11/2021) di Lokasi Pariwisata Pantai Niwe Kumel Desa Nurweda, Kecamatan Weda, Kabupaten Halmahera Tengah.

Kegiatan tersebut meliputi, Pembersihan Pantai, Penanaman Pohon, Perbaikan Fasilitas Pariwisata dan Penyerahan Bantuan Tong Sampah kepada Komunitas Ngaku Rasai Kota Weda sebagai pengelola lokasi Pariwisata Pantai Niwe Kumel Desa Nurweda.

Terpisah, Pembina Komunitas Ngaku Rasai, Juardi Salasa mengatakan, atas nama komunitas, pihaknya menyampaikan menyampaikan terima kasih kepada Partai Nasdem yang telah memilih Pantai Niwe Kumel Weda sebagai tempat kegiatan bhakti sosial di Hari Jadi NasDem Tahun 2021 saat ini.

“Kami berharap kedepan, kerja sama seperti ini harus terus dilakukan, karena dengan kerja sama seperti ini kita bisa merekatkan hubungan sosial dan silaturahmi yang baik dengan para komponen masyarakat,”tandasnya.(awn/red).

Peliput : Darmawan Jufri
Editor : Ridho Arief

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *