Pemda Morotai Ploting Anggaran Rp 11 Miliar Bangun Talud, Ini Lokasinya

Muhamad Jain Kepala Dinas PUPR Morotai, Foto: (ul/beritadetik.id).
Muhamad Jain Kepala Dinas PUPR Morotai, Foto: (ul/beritadetik.id).

Morotai, beritadetik.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pulau Morotai, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) menggelontorkan anggaran Rp 11 Miliar bangun talud di enam kecamatan di wilayah setempat.

“Pembangunan Talud yang dirancang dalam RAB mengunakan analisis Standar Nasional Indonesia (SNI),”kata Kadis PUPR Muhamad Jain kepada wartawan, Sabtu (13/8).

Kadis juga menyampaikan, Talud 100 meter yang rencana dibangun di Desa Tiley, terpaksa dialihkan ke Desa Mira Kecamatan Morotai Timur. Alasan pemindahan lokasi proyek ini karena rawan dari ancaman bencana.

Bacaan Lainnya

Ia menyampaikan, tahun depan konstruksi untuk pembangunan Talud di Desa Tiley dan Desa Kolorai memakai angaran swakelola untuk meminimalisir karena pagu yang ada.

“Jika di Tender pasti kebutuhan untuk pengunaan anggaran sangat besar,”akunya.(red).

Peliput: M. Bahrul Kurung

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *