Babak ‘Perang’ Penantang Vs Petahana di PSU Dimulai

Petahana : Frans-Muhlis Vs Penantang JOS

HALUT || Beritadetik.id — Setelah Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan permohonan jagoan dari PDI-Perjuangan dan PKB di Pilkada Hamahera Utara, Joel B Wogono dan Said Bajak (JOS), Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat akhirnya menindaklanjutinya dan mengeluarkan jadwal dan tahapan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada 28 April mendatang.

“Untuk pelaksanaan PSU di 5 TPS Pilkada Halmahera Utara sesuai jadwal yang ditetapkan dan dikeluarkan oleh KPU, maka Pelaksanaan Pemungutan suara ulang akan digelar pada 28 April 2021 mendatang,”kata Komisioner KPU Halmahera Utara, Jalil Jurumudi kepada beritadetik.id, Selasa (30/3/2021).

Bacaan Lainnya

Dikatakan, pelaksanaan PSU sesuai putusan MK, akan dilakukan di TPS 02 Desa Tetewang Kecamatan Kao Teluk, TPS khusus PT. Nusa Halmahera Minerals (NHM), TPS 07 Desa Rawajaya Kecamatan Tobelo dan TPS 01 dan 02 Desa Supu Kecamatan Loloda Utara.

Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Halut Rafli Kamaludin mengatakan, dengan ditetapknya jadwal dan tahapan PSU oleh pihak KPU, maka saat ini Bawaslu masih pada tahapan Kordinasi lintas lembaga, baik ke KPU Halut, Pemda dan Bawaslu Provinsi.      

“Semua ini sebagai upaya untuk maksimalisasi penyelenggaran pengawasan PSU. Didamping itu juga Bawaslu saat ini masih menunggu arahan lanjutan dari Bawslu RI melalui Bawaslu Provinsi,”katanya.    

Sembari menambahkan, disamping tahapan itu yang saat ini diikuti, pihaknya  tetap ada langkah-langkah taktis pengawasan yang dilakukan terutama pada aspek pemilih di 4 TPS yang PSU dan pemilih di PT. NHM dan itu menjadi perhatian Bawaslu.      

“Prinsipnya kami sangat siap untuk mengawal dan mengawasi tahapan PSU ini agar tidak menimbulkan masalah terutama pelanggaran dan kecurangan dan lainya,”tandasnya.

Terpisah, Sekretaris DPD I Golkar Ma-
luku Utara (Malut) Arifin Djafar menegaskan, pasca putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memerintahkan pelaksanakan PSU dan
Pemungutan Suara Susulan
di PT. Nusa Halmahera Minerals, Golkar telah melakukan rapat konsolidasi internal beserta partai pengusung FM-Mantap.

Arifin bilang, pihaknya sudah sangat
siap untuk menangkan Petahana di Pikada Halmahera Utara di PSU. “Segenap partai Golkar di Malut sangat siap untuk membecup Frans-Muhlis yang diusung oleh Partai Golkar,”tegas Arifin kepada wartawan.

Sementara itu Ketua DPD PDIP Maluku Utara (Malut) Muhammad Sinen, menyatakan, pihaknya tidak akan membiarkan Paslon Joel B Wogono dan Said Bajak yang diusung PDI-P dan PKB berjuang sendiri pada PSU.

“Kami tidak akan diam dan tidak akan membiarkan Paslon penantang di Pilkada Halut itu berjuang sendiri, melaikan kami akan menggerakkan seluruh kekuatan dan partai untuk mengepung lokasi-lokasi PSU di Halut,”tegasnya.

Sembari menambahkan, komitmen PDI-Perjuangan untuk memenangkan Paslon Joel B Wogono-Said Bajak (JOS) di PSU ini bukan main-main, karena itu dirinya optimis JOS akan mampu menumbangkan Petahana pada babak akhir Pilkada Halut saat ini.(bur/red).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *